Anggota Koalisi
Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Aliansi Buruh Menggugat/ABM (KASBI, SBSI 1992, SPOI, SBTPI, FNPBI, PPMI, PPMI 98, SBMSK, FSBMI, FSBI, SBMI, SPMI, FSPEK, SP PAR REF, FKBL Lampung, SSPA NTB, KB FAN Solo, AJI Jakarta, SBJ, FKSBT, FPBC, FBS Surabaya, PC KEP SPSI Karawang, GASPERMINDO, ALBUM Magelang, FKB Andalas), YLBHI, LBH Pers, LBH Jakarta, Aliansi Nasional Bhineka Tunggal Ika (ANBTI), PBHI, TURC, LBH Pendidikan, Federasi Serikat Pekerja Mandiri (FSPM), Front Perjuangan Pemuda Indonesia (FPPI), Serikat Guru Tangerang, Serikat Guru Garut, Federasi Guru Independen Indonesia, ICW, LBH APIK, IKOHI, KONTRAS, PPR, Somasi-Unas, SPR, Arus Pelangi, GMS, LPM Kabar, Lembaga Kebudayaan Nasional (LKN), Praksis, Forum Pers Mahasiswa Jabodetabek (FPMJ), FMKJ, Perhimpunan Rakyat Pekerja (PRP), FSPI, Serikat Mahasiswa Indonesia (SMI), Repdem Jakarta, SPN, OPSI, SP LIATA, SPTN Blue Bird Grup
Links
Media
Monday, January 15, 2007
Komisi IX Siap Gelar Kasus Wisudo
Senin, 15 Januari 2007, 14:58:30 WIB
Laporan: Sholahudin Achmad

Jakarta, Rakyat Merdeka. Ketua Komisi IX DPR RI Ribka Tjiptaning menerima kedatangan wartawan Kompas Bambang Wisudo, Senin siang (15/1). Namun kali ini, pertemuan tersebut bukan untuk kepentingan wawancara jurnalisme.

"Pertemuan ini terkait PHK sepihak yang dilakukan pihak Kompas terhadap Wisudo. Kami melaporkan persoalan ketenagakerjaan ini kepada Komisi IX," ujar Winuranto Adhi, anggota Komite Anti Pemberangusan Serikat Pekerja, yang ikut dalam pertemuan tersebut.

Aktivis AJI Jakarta tersebut mengatakan, atas laporan masalah perburuhan tersebut, Komisi IX akan menggelar forum resmi di DPR, Senin mendatang. Komisi IX ingin mendengar penjelasan resmi soal pemecatan yang dialami Wisudo.

Selain itu, Komisi IX juga akan mendengar laporan masalah perburuhan yang dialami oleh para wartawan dan pekerja media massa. Selama ini, Komisi IX yang mengurusi masalah ketenagakerjaan, belum pernah mendapat laporan resmi mengenai masalah perburuhan dalam bidang pers.

Komite Anti Pemberangusan Serikat Pekerja meminta agar Komisi IX segera memanggil pihak manajemen Kompas yang mengeluarkan keputusan sepihak memecat Wisudo.

"Kami juga minta agar Komisi IX memonitor kasus PHK Wisudo," ujar Winuranto. adi
posted by KOMPAS @ 2:24 AM  
0 Comments:
Post a Comment
<< Home
 
Previous Post
Archives
Powered by

Hit Counter
Hit Counter

Free Blogger Templates
BLOGGER

http://rpc.technorati.com/rpc/ping <